Games  

Game Banana di Steam Telah Dimainkan 700 Ribu Player

Game Banana Steam – Platform layanan Steam memiliki banyak daftar judul video game menarik yang bisa Gamer beli dan memainkannya. Ada berbagai macam genre video game yang ada di sana, bahkan game nyeleneh pun bisa kalian temukan di sana. Salah satunya adalah game berjudul Banana.

Namun siapa yang menyangka game nyeleneh tersebut telah dimainkan Gamer sebanyak 700 ribu Player di dunia. Wait, what?

Ada 700 Ribu Player Mainkan Game Banana di Steam

Banana

Banana adalah game clicker di Steam yang menghadirkan permainan dimana Player mengklik sebuah pisang yang ada di layar. Gyang dibuat oleh developer indie aaladin66, Pony, Sky, AestheticSpartan ini berhasil mencuri perhatian banyak Gamer karena alasan yang tidak diketahui secara pasti.

Tapi karena gamenya seperti itulah Banana menjadi sorotan bagi banyak Player di Steam. Berdasarkan informasi dari SteamDB, game Banana di Steam telah mencapai puncak Player sebanyak 700 ribu Player pada 15 Juni 2024.

Percaya atau tidak kalian bisa lihat buktinya dari SteamDB di bawah ini.

Game Banana Steam
Buset, banyak bener yang main

Game Most Played di Steam Saat Ini

Game Banana Steam
1 Banana

Tidak berhenti sampai di situ saja, diketahui Banana menjadi game Most Played di Steam saat ini. Pada saat artikel ini ditulis (16/6), game Banan berada di posisi kedua sebagai game Most Played di Steam tepat di bawah Counter Strike 2 serta mengalahkan game populer lain seperti DOTA 2, PUBG, Destiny 2, dan masih banyak lagi.

Kalian bisa lihat buktinya di bawah ini.

Game Banana Steam
Awkowkwoko, jadi game Most Played di Steam

Berbagai macam review dari Gamer Steam bisa kalian temukan di halaman gamenya. Ada yang mengatakan kalau mereka ketagihan memainkan game clicker ini. Bahkan ada juga yang membuat review serius mengenai khasiat dari pisang yang terkesan seperti bercanda.

Berikut ini beberapa review singkat yang lucu dari Gamer Steam setelah memainkan game Banana.

“Setelah membaca ini, kalian tidak akan pernah melihat pisang dengan cara yang sama lagi. Pisang memiliki kandungan 3 gula, yaitu sukrosa, fruktosa, dan glukosa yang dikombinasikan dengan *blablablablablabla”

“Keadaan gembira yang saya capai sekarang ketika menemukan game ini tepat saat anakku lahir. Hari pernikahanku dan juga waktu aku di-banned dari toko game di tempat tinggal. Aku cinta padamu Pisang (Banana).”

“GOTY 2024”

Itulah informasi mengenai game Banana di Steam telah mencapai puncak Player sebanyak 700 ribu pemain. Apakah kalian tertarik memainkan game ini?


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Steam atau artikel lainnya dari Muhammad Faisal. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com.