Games  

Spin-off League of Legends Arcane Kini Jadi Serial Animasi Termahal di Dunia

League of Legends Arcane – Riot dan Netflix mendapat kesuksesan besar atas populernya animasi Arcane. Banyak gamer yang terpesona dengan cerita spin-off dari League of Legends tersebut hingga menjadikannya salam satu serial animasi terbaik saat ini.

Dan ternyata, kesuksesan itu sepertinya tidaklah murah. Diketahui bahwa Spin-off League of Legends Arcane dari Riot dan Netflix ini kini menjadi serial animasi dengan biaya produksi paling mahal di dunia. Berapa biayanya?

Spin-off League of Legends Arcane Habiskan Ratusan Juta Dollar

Jadi Animasi Termahal

Dilansir dari laporan Variety, diketahui bahwa terdapat biaya produksi yang cukup mencengangkan dari Riot. Menurut sumber yang didapat, Arcane membutuhkan biaya sekitar 250 Juta US Dollar untuk dibuat dan ditayangkan selama 2 musim.

Dan ini merupakan biaya yang luar biasa besar untuk Serial animasi dengan total 18 episode tersebut. Dan biaya ini sepertinya tidak begitu menjadi masalah dimana Co-founder Riot yaitu Marc Merrill enggan memberikan konfirmasi sembari memberikan sedikit kode mengenai biayanya.

Kami sangat nyaman dengan mengeluarkan biaya yang dibutuhkan untuk mengantarkan acara yang sangat layak untuk waktu para pemain kami

Marc Merrill

Penutup Seri
Penutup Seri

Dan laporan biaya ini membuat Arcane menjadi serial animasi paling mahal saat ini. Dan hal ini membuatnya wajar hanya menghadirkan 2 musim saja mengingat serial ini telah dikonfirmasi oleh Netflix untuk berakhir di Season 2.

Ending dari cerita ini memang telah direncanakan sebelumnya dimana Co-Creator Christian Linke menjelaskan alasan cerita dengan mengatakan bahwa ia memiliki ending spesifik dimana cerita Arcane akan berakhir dengan season ke-2.

Tak hanya itu, dirinya juga memberikan sedikit godaan kepada para gamer bahwa tim mereka sedang merencanakan cerita lain yang juga berlokasi di Runeterra, dunia dimana League of Legends berada.

Berencana Kerjakan Film di Universe League of Legends

Rencana Kembangkan Film Namun Tak Jadi
Rencana Kembangkan Film Namun Tak Jadi

Selain laporan biaya produksi, diketahui juga bahwa Riot telah merekrut Joe Russo dan juga Anthony Russo yang merupakan produser film Marvel untuk mengembangkan film yang berlokasi di dunia game tersebut.

Meskipun begitu, sayangnya karena kurangnya pengalaman Riot dalam produksi film Hollywood menyebabkan studio tersebut kehilangan 5 Juta US Dollar karena ketidaksetujuan mereka dengan Anthony dan Joe Russo mengenai Skrip yang dikembangkan dan membuat 2 saudara tersebut keluar dari pengembangan film.

Arcane Season 2 sendiri akan tayang dalam 3 babak dimana animasi tersebut tayang pada tanggal 9, 16, dan 23 November 2024. Season 2 ini secara resmi menjadi penutup cerita spin-off dan sepertinya Riot akan mengembangkan cerita baru untuk film ataupun seri selanjutnya.


Baca juga informasi menarik Gamebrott lainnya terkait Berita atau artikel lainnya dari Javier Ferdano. For further information and other inquiries, you can contact us via author@gamebrott.com